KRISTEN DEWASA RAJIN MELATIH PANCAINDERA RAHANI #yourethecolorofmylifes
Ibrani 5:13 Sebab barangsiapa masih memerlukan susu ia tidak memahami ajaran tentang kebenaran, sebab ia adalah anak kecil. 14 Tetapi makanan keras adalah untuk orang-orang dewasa, yang karena mempunyai pancaindera yang terlatih untuk membedakan yang baik dari pada yang jahat.
Hanya sedikit sekali orang Kristen yang melatih pancainderanya dengan konsisten. Kebanyakan meraka seperti bayi yang hanya mengharapkan pendeta menyuapi makanan di ‘mulutnya’ - padahal sesudah lama menjadi anak, harusnya ada pertumbuhan menuju kedewasaan, dan ada “latihan.” Yes, latihan, pancaindera rohani diaktifkan, rohnya main kuat, makin ‘berotot,’ saat digoncang apapun tidak goyah. Tetapi Kristen anak sedikit2 mengeluh, nangis, bimbang, mempertanyakan janji Tuhan, minta didoakan terus daripada mendoakan, disuruh doa gak mau, malu, mundur, ngambek, tidak suka ditegur, menjelek2an org lain, self-pity, cinta diri, tidak mau melayani tapi melayani diri sendiri. Marilah beranjak kepada kedewasaan, latihlah pancaindera rohmu agar makin kuat dengan tantangan dunia dan ujian iman.
Sumber ~KCC-HQ
#yourethecolorofmylifes
By: Cancerina Tanan
Komentar
Posting Komentar