TERIMA KASIHKU #yourethecolorofmylifes #wanitabijak
Angka ke 56 kali adalah angka yang sungguh luar biasa terjadi di hidup saya kali ini. 56tahun Tuhan memelihara hidup saya, 56thn Tuhan menyertai hidup saya walaupun sering sekali Tuhan kecewa dan sakit hati atas perilaku saya, kiranya angka 56tahun adalah titik awal Tuhan mau menyadarkan saya, merubah-kan hidup saya, membukakan akan arti kehidupan yang sesungguhnya bagaimana berjalan bersama Tuhan.
Terima Kasihku kepada kalian semua (tampa menyebut nama satu persatu) atas UNGKAPAN SUKACITAnya MELENGKAPI SUKACITAku di hari perayaan angka 56tahun kelahiran saya, keluarga besar saya yang dengan ketulusan mereka, Dale dan Obed anak dan suami yang menerima segala hal baik buruknya saya dengan cinta & kasih mereka, Adriana teman dekat yang berani mengatakan sisi buruk saya dengan kasih, sahabat wanitaku Kelas Siloam di berbagai kota dan berbagai negara dalam keberadaan dan kerendahan hati mereka memberikan banyak inspirasi, waktu saling berbagai, saling menguatkan dan belajar sedikit-demi sedikit mengeratkan carang-carang yang tidak berguna di dalam diri saya. Topangan, doa-doanya anggota Jemaat Getorta dalam segala situasi, ucapan sahabat-sahabat teman kerja dan lingkungan saya.
Bahwa kalian semua adalah orang-orang yang sangat berarti bagi saya yang Tuhan telah hadirkan di hidup saya yang telah memberikan warna-warni dalam hidup saya adalah cara Tuhan melengkapi hidup saya dengan satu Tujuan, cara Tuhan mendidik saya dalam kesabaran, dalam kerendahan hati, dalam meredam ego, dalam menjaga lida dan mulut saya, dalam cara melihat dan merespon segala situasi dari sisi positif, cara Tuhan membukakan hati untuk tidak me-megah-kan diri saya. Cara Tuhan membukakan bahwa tidak semua kebaikan, keindahan, kebenaran di dunia ini itu baik, indah, benar menurut Tuhan.
Tuhan, terima kasih untuk orang-orang yang engkau hadirkan di hidup saya, mereka adalah warna-warni yang indah untuk melengkapi perjalanan hidup saya dengan manis.
#yourethecolorofmylifes
By : Cancerina Tanan
Komentar
Posting Komentar